Senin, 06 Februari 2012

God of War 4 Akan Rilis Tahun Depan?


Semua gamer yang pernah merasakan secara langsung petualangan Kratos mengejar dan menghabisi pada dewa Olympus dengan kejam sudah pasti menginginkan lebih banyak seri God of War. Game action yang dirilis eksklusif untuk platform Playstation ini memang tampil memukau, tidak hanya dari segi grafis, tetapi juga dari beragam adegan sinematik yang dibungkus dalam active scenenya yang epik. Walaupun Kratos sudah melakukan semua hal yang pantas untuk menutup franchise ini, God of War tampaknya tak akan begitu saja mati. Beragam rumor semakin memanaskan suasana akan kehadiran seri terbaru.
Sebuah toko game online dari New Zealand bernama Mighty Ape semakin memperkuat kecurigaan bahwaSony Santa Monica memang sedang mengerjakan seri terbaru dari God of War. Toko tersebut secara gamblang menempatkan tanggal rilis God of War 4 untuk September 2012 mendatang, Sony sendiri tak memberikan keterangan resmi apapun terkait hal ini. Satu yang pasti, John Hight, boss Santa Monica di masa lalu sempat menyatakan bahwa kehidupan God of War sebagai sebuah franchise akan terus hidup walaupun seri Kratos sudah ditutup dalam sebuah trilogi.
Sejauh apa kebenaran rumor ini, masih terlalu dini untuk dipastikan sebagai sebuah kenyataan. Sony yang enggan berkomentar dan kurangnya bukti menjadi pertanda yang baik untuk tidak banyak berharap. Namun saya yakin menyentuh kembali sebuah seri God of War sudah pasti menjadi impian banyak gamer. Membunuh lebih banyak dewa dengan penuh darah? Kenapa tidak!

sumber  http://jagatplay.com/2011/11/news/god-of-war-4-akan-rilis-tahun-depan/

Related Post:

Widget by [ Iptek-4u ]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan berpartisipasi di blog ini dengan berkomentar